Assalamu alaikum dan hallo lagi teman-teman ^_^
kembali lagi untuk pamer2 karya aja..hehehe
ceritanya : saya suka banget nonton Cupcake Wars itu.. , bagi yang belum tahu , acara cupcake wars adalah kompetisi untuk membuat cupcake ( kue yang dicetak dalam cetakan berbentuk cangkir / mangkuk kecil, kalo versi ala Indonesia ya kayak kue apem atau bolu kukus gitu bentuknya) di Amerika sono,dimana para peserta yang punya bisnis cupcake dari segala penjuru amerika yang ingin memenangkan $10,000 dan kesempatan untuk menyajikan kue2 mereka di event2 prestisius se-antero amerika & tiap episode selalu beda tema & event-nya, Penilaian pemenang berdasarkan kategori rasa dan tampilan ,juga korelasi dengan tema yang diisyaratkan, dan di babak terakhir peserta diberi tantangan membuat 1000 cupcake dalam waktu 3 jam dan harus merancang display/pajangan yang bagus untuk nanti sebagai tempat menata 1000 cupcake yang telah dibuat. ,pastinya jadi satu kebanggaan buat pebisnis cupcakes jika jadi pemenangnya.
Selain cupcake Wars, ada juga acara DC cupcakes, reality show tentang perjalanan sepasang kakak-beradik yang menjalankan bisnis toko cupcake mereka sendiri di satu sudut kota Washington DC, dengan segala tantangan yang datang dari klien mereka. Sungguh acara tv di luar negeri ini mengispirasi, sangat menghargai usaha kecil berbasis kreativitas juga membantu pengusaha untuk lebih berkembang dengan pengalaman berkompetisi di ajang bergengsi. Seandainya stasiun tv nasional lebih sering menampilkan acara seperti ini - menghibur sekaligus mengedukasi pemirsanya, beda jauh dengan acara tv national yang bikin acara kompetisi joget-jogetan itu*melantur & curhat.
panjang amat ceritanya yakk. balik lagi ke karya saya aja.. ini dia penampakan felt cupcake ala saya
Fungsinya sebagai tempat jarum, dan bisa banget dijadikan alternatif souvenir. cantik tak?
mau tanya harga dan order, silahkan hubungi di kontak saya ^_^. feel free to comment..
sekian dulu ya
Tidak ada komentar:
Posting Komentar